Bogor – Mahasiswa FMP Unhan dibawah pimpinan Dekan FMP Unhan Laksda TNI Dr. A. Octavian, S.T., M.Sc., DESD melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Perum Bulog DIY, dilaksanakan di Perum Bulog Yogyakarta, Jum’at (2/3).
Dalam pelaksanaan FGD Mahasiswa FMP Unhan Prodi Ekonomi Pertahanan (EP), rombongan Unhan disambut oleh Kepala Divisi Regional Miftahul Ulum, S.E., serta Kepala Divisi Pengadaan dan Pelayanan Publik Unggul Tri Sunu.
FGD Unhan dengan Perum Bulog Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengangkat tema “Peran Bulog dalam memenuhi kebutuhan pangan provindsi DIY” . FGD ini juga diharapkan dapat meningkatkan hubungan kerjasama antara Unhan dengan Perum Bulog DIY
Perum Bulog merupakan perusahaan umum milik negara yang bergerak di bidang logistik pangan. Perusahaan ini berwenang turut menjaga stabilitas pangan khususnya beras, yang berada dibawah komando enam kementrian, diantaranya Kementerian Perdagangan, Kementerian Pertanian, Kemetrian Perekonomian, Kementrian Sosial, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan dan Kementrian BUMN.
Perum Bulog dan Unhan memiliki keterkaitan dalam hal pertahanan, khususnya pertahanan pangan. Perum Bulog DIY juga bekerjasama dengan TNI dalam hal pengamanan dan penjagaan agar tetap aman dan terkendali.
FGD diakhiri dengan penyerahaan cindera mata dari kedua belah pihak serta foto bersama. (clr)
Authentifikasi: Kabag Humas Unhan