Bogor – Sebanyak 26 Kadet Mahasiswa dari Program Studi Informatika, Program Sarjana (S1) Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan (FSTP) Universitas Pertahanan Indonesia (Unhan RI) dipimpin oleh Kaprodi Informatika FSTP Unhan RI, Kolonel Inf Adam Mardamsyah, M.Han., didampingi dosen pengampu mata kuliah Digital Forensik, Teknik Informatika FSTP Unhan RI, Anindito, S.Kom., S.S., MTI., melaksanakan kunjungan Kuliah Lapangan di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Bareskrim, Polri di Jl. Tangkil, Agrabinta, Cipambuan, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/6).
Kuliah Lapangan ini merupakan bagian dari studi kasus lapangan pada mata kuliah Digital Forensik yang diikuti oleh para Kadet Mahasiswa semester 4 dari Program Studi Informatika FSTP Unhan RI. Tujuan dari kegiatan ini adalah memperkuat pemahaman dan pengetahuan para Kadet Mahasiswa mengenai kasus nyata dalam bidang forensik digital, khususnya di Puslabfor Bareskrim Polri yang memiliki peran vital dalam proses pembuktian suatu kasus hukum.
Rombongan Kadet Mahasiswa ini disambut oleh Kapuslabor, Brigjen. Pol. Haris Aksara, S.H., beserta para pejabat kepala bidang laboratorium forensik. Selama kunjungan, para Kadet Mahasiswa mendapatkan pembekalan materi mengenai struktur organisasi, manajemen operasi, dan metode pemeriksaan forensik yang diterapkan dalam setiap bidang laboratorium.
Melalui kunjungan ini, para Kadet Mahasiswa dapat secara langsung mengamati peran strategis Puslabfor Bareskrim Polri sebagai lembaga terakhir dalam sistem peradilan untuk pembuktian kasus melalui pemeriksaan barang bukti dari penyidik dan pengungkapan kebenaran secara saintifik berdasarkan ilmu pengetahuan yang relevan.
Setelah menyelesaikan Kuliah Lapangan, para Kadet Mahasiswa Prodi Informatika FSTP Unhan RI melanjutkan kunjungan ke Laboratorium Fisika dan Komputer Forensik. Pada kunjungan ini Kadet Mahasiswa diberikan penjelasan mengenai fasilitas dan manajemen operasional laboratorium serta diperkenalkan dengan sistem dan metode pengungkapan kebenaran dari barang bukti digital seperti audio, video, handphone, dan perangkat digital lainnya. Pemahaman yang mendalam mengenai metode dan manajemen ini sangat penting bagi para Kadet dalam mengembangkan wawasan serta pemahaman komprehensif mengenai kasus-kasus nyata.
Kuliah Lapangan ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pengetahuan yang lebih luas kepada para Kadet Mahasiswa Program Studi Informatika FSTP Unhan RI, serta mendorong mereka untuk menerapkan konsep-konsep yang dipelajari dalam manajemen dan metode pemeriksaan barang bukti digital yang mendukung pertahanan dan keamanan negara.
(Humas Unhan RI)