Bogor – Mahasiswa Prodi Keamanan Maritim FKN Universitas Pertahanan (Unhan) dalam rangka KKLN melakukan study visit ke Universitas Tianjin (TJU) China yang dipimpin oleh Dekan FKN Unhan Laksda TNI Dr. Siswo Hadi Sumantri, S.T., M.M.T., didampingi ketua Pusat Studi Keamanan Maritim Laksdya TNI (Purn) Dr. Desi A. Mamahit, M.Sc., serta Sesprodi Keamanan Maritim Kolonel Laut (P) Purwanto, S.E., M.M., M.Si (Han). Senin, (27/06)
Dalam kunjungan ini, Rombongan KKLN Unhan disambut oleh Gong Le selaku wakil dekan di gedung School of Marine Sciene and Technology Tianjin University, yang dilanjutkan dengan pemberian cindera mata dari Unhan kepada TJU dan sebaliknya. Bentuk KKLN di TJU diisi dengan pemberian materi kuliah dalam bentuk short course yang disampaikan oleh Profesor Zhang Hai Yan dengan pokok bahasan tentang Ocean Dynamics and Ecology.
Dari materi yang disampaikan, peserta KKLN mahasiswa Prodi Keamanan Maritim Unhan banyak mengajukan pertanyaan terkait dengan peran perguruan tinggi China yang memiliki fakultas/prodi Kelautan (Marine Science), khususnya kegiatan dan riset apa saja yang dilakukan oleh TJU dalam bidang teknologi untuk mendukung pengelolaan sumberdaya maritim Cina.
Setelah mengikuti short course, rombongan KKLN Unhan diajak untuk mengujungi laboratorium Kelautan TJU untuk menjelaskan proses ekplorasi dan pemanfaatan sumberdaya kelautan berbasis teknologi yg dikembangkan oleh TJU, diantaranya adalah Ocean Dynamics and Ecology Lab, Shipp’s Navigation Lab, Biochemical Lab, dan Marine Cognition Lab. Selain itu, rombongan KKLN juga diajak untuk mengunjungi museum maritim yang ada dilingkungan TJU. Dari museum maritim, mahasiswa dapat mempelajari sejarah perkembangan kebudayaan maritim China dari masa ke masa.
Kota Tianjin merupakan salah satu kota pelabuhan utama di China, dan menjadi salah satu pintu masuknya komoditi dan barang-barang dari berbagai negara, termasuk Indonesia. Berbagi produk CPO, Batubara, Karet dan Pulp Indonesia masuk ke China melalui pelabuhan Tianjin.
Tianjin University berdiri sejak 1895 dengan motto “mencari kebenaran dan fakta”, merupakan perguruan tinggi pertama di negeri Tiongkok. TJU memiliki fakultas teknologi kelautan dengan prodi Arsitektur Kapal Laut dan prodi Rekayasa Lepas Pantai. Adapun tujuan KKLN Prodi Keamanan Maritim FKN Unhan ke TJU adalah untuk mempelajari peranan TJU dalam kemajuan teknologi dalam pemanfaatan dan pengelolaan sumberdaya kelautan China.
Setelah pemberian materi dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab. Diakhir kunjungan KKLN di TJU, pihak TJU menyampaikan kesediaannya untuk meningkatkan kerjasama yang lebih erat dengan Unhan dibidang pendidikan dan riset kelautan yang dapat dikembangkan bagi kedua universitas dimasa yang akan datang. (Clr)
Autentikasi: Kabag HUmas Unhan