Bogor – Mahasiswa Program Studi Keamanan Maritim (KM) Fakultas Keamanan Nasional (FKN) Universitas Pertahanan (Unhan) hari ketiga melaksanakan KKLN Online Overseas Study meningkatkan hubungan diplomatik antara Indonesia dengan Malaysia. Dengan tema “Maritime Diplomacy and International Relations”. Dipimpin oleh Dekan Fakultas Keamanan Nasional Laksda TNI Dr. Siswo Hadi Sumantri, S.T. M.MT., bertempat di Kampus Bela Negara Unhan Kawasan IPSC Sentul – Bogor. Senin, (29/6).
KKLN Online Prodi KM FKN Unhan hari ke-3 menghadirkan Prof Ruhanas Harun dari Faculty of Defence Studies and Management Universiti Pertahanan Nasional Malaysia (UPNM), yang memberikan perspektif baru bagi peserta guna mengkaji lebih dalam mengenai kajian keamanan maritim di lingkup International.
Pembelajaran jarak jauh secara daring ini, dimoderatori oleh Kolonel Laut (KH/W) (Purn) Dr. Dra. Christine Sri Marnani, M.A.P, yang merupakan Dosen Tetap Fakultas Keamanan Nasional, Universitas Pertahanan.
Prof Ruhanas Harun, dalam paparannya menjelaskan bahwa Diplomasi maritim mencakup tiga spektrum utama yakni, dimulai dari tindakan kooperatif (cooperative), penyampaian informasi secara persuasif (persuasive), dan pemaksaan dalam menyampaikan kepentingan secara halus (coercion). Diplomasi maritim juga diartikan sebagai upaya dalam menggabungkan kepentingan aktor non-militer dengan pihak militer, antara suatu negara dengan negara yang lain, guna mencapai kesepemahaman bersama dalam menjaga keamanan maritim baik di regional dan multinasional. Hal ini juga bertujuan menjalin kerja sama yang baik serta jalinan persahabatan antara kedua belah pihak.
Diplomasi maritim juga diartikan sebagai upaya membangun jembatan melalui kolaborasi maritim ditingkat multinasional dalam menciptakan mutual understanding. Dengan menggunakan pemahaman dari studi kasus yang terjadi di kawasan Laut China Selatan dan negara-negara yang bersinggungan di kawasan tersebut.
Membangun Pemahaman mengenai tema hari ini, juga ditunjang dari penjelasan Prof Ruhanas Harun saat sesi tanya jawab, seluruh peserta sangat antusias dengan mengajukan beberapa pertanyaan dan dijawab dengan lugas serta jelas oleh narasumber. Melalui pembelajaran daring jarak jauh diharapkan mahasiswa prodi Keamanan Maritim selaku agen intelektual bela negara mampu menjadi well-spoken person bagi Indonesia, guna menjadi garda terdepan perdamaian di kawasan maritim.
Pelaksanaan Online Overseas Study Program secara daring hari ketiga ini turut dihadiri oleh Wakil Dekan Fakultas Keamanan Nasional Laksma TNI Dr. M. Adnan Madjid, S.H.,M.Hum, Sekretaris Program Studi Keamanan Maritim, Kol Laut (KH) Dr. Panji Suwarno, S.E.,M.Si, serta Para Dosen Tetap Prodi Keamanan Maritim Laksdya (Purn,) Dr. D. A. Mamahit, M.Sc., Laksda (Purn) Budiman Djoko Said, M.M, Laksda (Purn) Dr.Ir.Supartono,M.M, Kol. Laut (KH). Dr. Yusnaldi, M.M., M.Pd, Dr. Tharishini Krishnan, dari Centre for Defence and International Security Studies Universiti Pertahanan Nasional Malaysia (UPNM), staf prodi, serta 30 mahasiswa Prodi Keamanan Maritim FKN Unhan.
Authentifikasi: Kabag Humas Unhan.