Bogor – Rektor Universitas Pertahanan Letnan Jenderal TNI Tri Legionosuko, S.IP., M.A.P., yang diwakili oleh Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjaminan Mutu (LP3M) Unhan Laksamana Muda TNI Dr. Drs. Ir. Suyono Thamrin, M.Eng.Sc, mentutup kegiatan Pelatihan Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) bagi Dosen Unhan, bertempat di ruang rapat lt.1, gedung Auditoriun Kampus Bela Negara Komplek IPSC Sentul. Sabtu (13/4).
Sebelum penutupan kegiatan pelatihan Pekerti ini, kegiatan peserta pelatihan masih memperoleh pembekalan materi dari Dosen Program Magister Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Dr. Muchlas Suseno, M.Pd., dengan tema “Capaian Pembelajaran Program”, yang menjelaskan tentang cara menyajikan materi perkuliahan kepada mahasiswa untuk mencapai tujuan yang meliputi cara memilih metode pembelajaran, hubungan antara metode pembelajaran dan prinsip belajar dan hubungan antara metode dengan karakteristik siswa dan karakteristik materi.
Sementara pada pelatihan sesi ke dua Pekerti ini Dr. Muchlas Suseno, M.Pd., membekali peserta pelatihan dengan tema “Pembelajaran Aktif Inovatif di Perguruan Tinggi”, yang menjelaskan tentang keterampilan dan pembelajaran inovatif, keterampilan informasi, media dan teknologi, keterampilan hidup dan karir, selain itu tentang strategi pembelajaran aktif, Minds On dalam arti keterampilan berfikir tinggi, Hands On mencakup Visual, Auditory, Kinesthetic,Olfactory,Gustatory dalam artian panca indera untuk belajar.
Setelah penerimaan materi pelatihan Pekerti dari Dr. Muchlas Suseno, M.Pd., kegiatan pelatihan dilanjutkan dengan acara penutupan latihan Pekerti, melalui amanat Rektor Unhan yang dibacakan oleh Ketua LP3M Unhan menyampaikan pemahaman yang komprehensif diharapkan dapat diimplementasikan sesuai kebutuhan akademik berdasarkan kaidah-kaidah pendidikan yang sangat luhur nilainya guna menghasilkan lulusan Unhan yang berkualitas, peran Dosen sebagai pendidik merupakan komponen penting dalam proses pembelajaran.
Lebihlanjut disampaikan Rektor Unhan melalui pelatihan Pekerti ini Unhan telah merintis upaya untuk terus memperbaiki kualitas, khususnya dosen, agar lebih profesional selain itu materi yang telah disampaikan oleh narasumber diharapkan mampu diimplementasikan dalam proses pembelajaran di kelas, selain itu Kegiatan ini juga dalam rangka mendukung penyelenggaraan proses pembelajaran demi meningkatkan mutu pendidikan Unhan dalam rangka menuju World Class University.
Kegiatn Pekerti ini diakhiri dengan kegiatan Foto bersama selurtuh peserta pelatihan, narasumber dan penyelenggara kegiatan pelatihan. (Anh)
Mengetahui : Kabag Humas Unhan