Jakarta – Rektor Universitas Pertahanan RI (Unhan RI), Letnan Jenderal TNI Jonni Mahroza, Ph.D., menerima Anugrah Apresiasi dan Award DataGovAI 2023, untuk Kategori “Best Data and AI Technology Sektor Distribusi dan Solusi Digital, Sebagai Mitra Teknologi Sektor Akademi dan Industri Pertahanan, serta pelopor Pendidikan Teknologi Data Science, Cyber Security dan AI untuk menjaga Pertahanan dan Kedaulatan RI”. Penganugerahan ini diserahkan langsung oleh Ketua Asosiasi Big Data Indonesia (ABDI) Dr. Rudi Rusdiah, B.E., M.A., pada acara “Summit 6th DataGovAI 2023, bersamaan peluncuran buku ABDI yang Ke-6 dengan judul “Revolution in Data Science, AI and Cyber Scurity in Connected World. That will impacting Geopolitics, Social, Economy and Trade”. Kegiatan ini berlangsung secara hybrid dari tanggal 22, 24 dan 28 November 2023, bertempat di Hall Merak, Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC), Jl. Gatot Subroto No.1, Gelora Bung Karno, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (22/11).
Rektor Unhan RI pada kegiatan ini didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Kelembagaan, Inovasi dan Teknologi Unhan RI, Mayjen TNI Dr. Ir. Susilo Adi Purwantoro, S.E., Eng.,Sc., CIQnR., CIQaR., IPU., CIPA., Asean Eng., dan Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Unhan RI, Laksda TNI Dr. Ir. Edy Sulistyadi, S.T., IPU., CIPA., ASEAN Eng.,
Pada kegiatan Summit 6th DataGovAI 2023 ini juga diberikan Anugerah Apresiasi kepada 24 penerima Awards lainnya yaitu Ketua MPR RI Dr. H. Bambang Soesatyo, S.E, M.B.A., Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Dr.Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., yang diwakili oleh Deputi IV, Dr.Ir. Rudy Salahuddin, Kepala BSSN, Letnan Jenderal TNI (Purn) Hinsa Siburian, yang diwakili oleh Wakil Kepala BSSN Komjen Polisi Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Sc., Kepala Badan Informasi Geospasial (BIG), Prof. Dr. Muh. Aris Marfai, M.Sc., Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Angela Tanoesoedibjo M.Com., Gubernur Lemhannas RI, Andi Widjajanto, S.Sos., M.Sc., Ph.D., yang diwakili oleh Deputi Lemhannas RI, Prof. Dr. Ir. Reni Mayerni, Gubernur Sulbar, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh S.H., M.H., Rektor Adisucipto Politeknik Dirgantara, Marsekal Pertama TNI Dr. Ir. Arwin Datumaya Wahyudi Sumari, serta perwakilan dari Huawei, BCA, BAKTI Kominfo, Pertamina Retail, dan Indomaret
Kegiatan Summit 6th DataGovAI 2023 ini, mengulas tentang data Science, Generative AI dan Trend Masa Depan, dengan mengulas tentang aspek Data and Cyber Security, penerapan Algorithma Kebangsaan, Generative AI, ChatGPT, Autonomous Vehicle, dan Hacking Human.
Kegiatan Web Summit DataGovAI 2023, ini berlangsung selama tiga hari ini, dengan kegiatan pada hari pertama (22 November 2023) mengulas tentang “ABCDE Technology Transformation and Disruption (ABCDE=AI, Blockchain Data Centre/Cloud, Big Data and Cyber sEcurity)
Kegiatan pada hari kedua (24 November 2023), mengulas tentang “Technology Governance, Resilience and Regulation (Enterprise Data Security, AI, Data Privacy and Border Protection, Risk Management, Govtech and Regtech)
Untuk kegiatan pada hari ke tiga (28 November 2023) membahas tentang “Future Technology and Ecosystems (Future Data Science and AI, Smart and Safe Ecosystems, Digital Economy and Humanity).
(Humas Unhan RI).