Bogor – Sejumlah 302 Calon Kadet Mahasiswa Cohort 3 Universitas Pertahanan Republik Indonesia (Unhan RI) mengikuti Upacara Pembukaan Pendidikan Dasar Militer (Diksarmil) Chandradimuka di Akademi Militer (Akmil) Magelang. Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) adalah Rektor Unhan RI, Laksamana Madya TNI Prof. Dr. Ir. Amarulla Octavian, M.Sc., DESD., ASEAN Eng., disaksikan Wakil Gubernur Akademi Militer, Brigjen TNI Erwin Djatniko, S.Sos., mewakili Gubernur Akademi Militer. Senin, (20/6/2022).
Upacara diawali dengan pemeriksaan pasukan dan pernyataan resmi pembukaan pendidikan oleh Rektor Unhan RI yang didampingi oleh Komandan Upacara (Danup) Kolonel Inf. Adam Mardamsyah, M.Han. Dilanjutkan dengan penyematan tanda peserta latihan Diksarmil kepada 302 Calon Kadet Mahasiswa Cohort-3 Unhan RI.
Dalam amanatnya, Rektor Unhan RI menyampaikan perkembangan lingkungan strategis saat ini bergerak sangat cepat dan tidak dapat diprediksi. Oleh karenanya, setiap negara berupaya menyesuaikan dengan dinamika perubahan tersebut, termasuk diantaranya mempersiapkan kualitas kemampuan sumber daya manusianya.
Peran dan kontribusi Unhan RI adalah menyiapkan dan membentuk Sumber Daya Manusia (SDM) pertahanan yang berkualitas, unggul dan berwawasan kebangsaan yang dilandasi dengan semangat Bela Negara melalui pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Upaya tersebut salah satunya diwujudkan dengan penyelenggaraan pembukaan Diksarmil Chandradimuka selama 2 (dua) bulan di Akmil Magelang.
Diksarmil merupakan kawah Chandradimuka, agar para Calon Kadet Mahasiswa memiliki pengetahuan, sikap, disiplin, fisik dan mental serta wawasan kebangsaan sehingga mampu melaksanakan tugas Tridharma Perguruan Tinggi, dan menanamkan dasar-dasar kepemimpinan dengan tetap mengacu pada tujuan pendidikan nasional dan Bela Negara.
Rektor Unhan RI juga menekankan, agar para Calon Kadet Mahasiswa Unhan RI mengikuti Diksarmil dengan penuh tanggung jawab, penuh semangat dan disiplin tinggi, dan segera menyesuaikan diri dengan lingkungan serta tradisi kemiliteran. Selanjutnya para cakadet diingatkan untuk meninggalkan kebiasaan lama yang tidak sesuai dengan nilai-nilai dan norma yang berlaku dan selama pelaksanaan Diksarmil agar tetap menjaga faktor keamanan baik personel maupun materil serta keamanan infomasi. Penekanan terakhir dari Rektor Unhan Ri adalah tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat, karena pandemi Covid-19 berserta variannya belum sepenuhnya berakhir.
Diakhir upacara, Rektor Unhan RI melaksanakan penandatanganan serah terima Calon Kadet Mahasiswa Unhan RI Cohort 3 kepada Wakil Gubernur Akademi Militer.
Turut hadir dalam Upacara Pembukaan Diksarmil Chandradimuka pejabat Kemhan RI, pejabat Unhan RI, pejabat di lingkungan Akmil, serta para tamu undangan lainnya.