Bogor- Rektor Unhan RI Laksamana Madya TNI Prof. Dr. Ir Amarulla Octavian, M.Sc., DESD., ASEAN Eng, memimpin acara Pelantikan dan Sumpah Jabatan Eselon I, II dan Pelepasan Pejabat Unhan RI, dilaksanakan melalui daring dan luring, bertempat di Kampus Pascasarjana Unhan RI, Jl. Salemba Raya, Jakarta Pusat. Rabu, (27/4).
Pejabat yang melaksanakan Serah Terima Jabatan ini meliputi Brigjen TNI RUI F.G.P Duarte Sebagai Kepala Satuan Pengawas Unhan RI, Brigjen TNI Dr. Ir. Pujo Widodo, S.E., S.H., S.T., M.A., M.D.S., M.Si (Han) sebagai Dekan FKN Unhan RI, Kolonel Laut (E) Dr. Ir. Agus Adriyanto, S.T., M.M., CIQnR., CIQaR., IPU., ASEAN. Eng sebagai Wakil Dekan FSP Unhan RI, Kolonel Sus Dr. Ir. Rudy A.G. Gultom, M.Sc., CEH., CIQaR sebagai Wakil Dekan FTP Unhan RI, Pembina tk. I IV/b Dr. Herlina Juni Risma Saragih, M.Si., CIQnR., CIQaR sebagai Wakil Dekan FKN Unhan RI. Serta Dosen Tetap Unhan RI antara lain Marsda TNI Sujatmiko G.S., M.Sc., Brigjen TNI Dr. Untung Purwadi, S.E., M.Si., Laksma TNI Dr. Endro Legowo, S.E., M.A.P.
Kegiatan Sertijab ini berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pertahanan yang tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Pertahanan RI, nomor: Kep/458/M/IV/2022 tanggal 19 April 2022 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Kemhan RI.
Dalam amanatnya Rektor Unhan RI menyampaikan bahwa rotasi dan mutasi jabatan adalah hal biasa untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran proses manajerial guna melanjutkan kontinuitas terhadap pelaksanaan program kerja sehingga dapat berjalan secara efektif dalam rangka meningkatkan kualitas kinerja dan profesionalisme.
Pelantikan jabatan ini sebagai estafet dan regenerasi leaderships yang dapat membawa ide-ide baru dan agent of change sehingga dapat meningkatkan pengabdian dalam mengukir prestasi untuk Unhan RI, semua itu sangat dibutuhkan dalam rangka menghadapi tantangan tugas kedepan yang semakin kompleks dan dinamis. Melanjutkan modalitas kerja yang telah dibangun oleh pejabat sebelumnya. D engan bekal pengalaman tugas sebelumnya dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dan dinamika di Unhan RI.
Rektor Unhan RI juga menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian kepada Mayjen TNI Totok Sugiharto, S. Sos, Laksma TNI Dr. Ir. Beni Rudiawan, S.E., M.M., M. Si (Han), serta Laksma TNI Janter Elias Manik, M. Si (Han)., CfrA. Serta ucapan selamat bertugas dan sukses di tempat yang baru kepada Mayor Jenderal TNI Karmin Suharna, S.I.P., M.A dan Marsma TNI Penny Radjendra telah menunjukkan kinerja dengan dedikasi dan loyalitas yang tinggi, sehingga kegiatan Unhan RI dalam mengembangkan ilmu pertahanan dan kader bela negara dapat terlaksana dengan baik.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pejabat Eselon I, II, III, IV dan Dosen Unhan RI dengan melaksanakan protokol kesehatan, melakukan tes PCR sebelum sertijab dilaksanakan.
Mengetahui: Kabag Humas Unhan RI.