Bogor – Rektor Universitas Pertahanan Letjen TNI Dr. Tri Legionosuko, S.IP., M.AP, yang diwakili oleh Wakil Rektor II Bidang Umum dan Keuangan Unhan Brigjen TNI Lasmono, M.Si (Han), menerima kunjungan Entry Meeting tim wasrik BPK RI yang dipimpin oleh Pengendali Teknis II BPK RI, Abdul Hakim, S.E., M.Si di gedung Rektorat Unhan Komplek IPSC – PMPP TNI, Sentul. Selasa (12/02).
Dalam sambutan Rektor Unhan yang dibacakan oleh Warek II Bidang Umum dan Keuangan Unhan Brigjen TNI Lasmono, M.Si (Han), menyampaikan dalam rangka kegiatan wasrik ini pihaknya akan selalu pro-aktif menyiapkan dan memberikan data atau dokumen yang diperlukan dalam mendukung kegiatan pemeriksaan tim BPK RI.
Sementara dalam sambutannya ketua rombongan serta merangkap pengendali teknis, Abdul Hakim, S.E., M.Si BPK RI menjelaskan kunjungan ini sebagai kegiatan rutin guna melaksanakan pemeriksaan atas pelaksanaan program kerja terhadap belanja barang dan modal pada TA.2018 pada unit organisasi (UO) Kemhan, seperti yang disampaikan bahwa sampai dengan saat ini KOU Kemnhan mendapat opini wajar dengan pengecualian.
Pada kegiatan wasrik ini Warek II Bidang Umum dan Keuangan Unhan didampingi oleh Kepala satuan Pengawas Unhan (Kasatwas) Marsda TNI Taufik Hidayat, S.E Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Unhan Brigjen TNI Erwin Bambang Tetuko dan Kepala Biro Umum Marsma TNI Dony Rizal Lubis, S.IP., Pada kesempatan ini tim pemeriksa BPK RI ikut didampingi Itjen Kemhan. (Anh)
Authentifikasi : Kabag Humas Unhan